Liburan ke Negara-Negara Ini Dijamin Gak Bikin Kantong Kamu Bolong

Punya budget pas-pasan tapi pingin liburan ke luar negeri, bisa. Caranya adalah dengan mengunjungi negara yang kurs mata uangnya tidak jauh beda dengan Rupiah. Dengan kurs yang nyaris setara, biaya liburan di negara tujuan bisa kamu perkirakan dengan mudah. Terlebih jika ada Malindo Air yang melayani rute penerbangan menuju negara yang ingin kamu tuju, biaya liburan kamu dijamin lebih murah.

Belum punya bayangan bakal ke mana? Beberapa negara berikut ini bisa jadi ide liburan kamu nanti. Kurs mata uang negara-negara ini tak jauh beda dengan Indonesia. Jadi memudahkan kamu menghitung budget.

Iran

Takut ke Iran karena ada perang? Beberapa tahun belakangan negara ini aman dan damai kok. Bisa jadi tujuan wisata, baik liburan biasa maupun wisata religi ke tempat-tempat bersejarah yang cantik di sana. Kurs mata uang Iran saat ini adalah 1 real setara dengan 0,35 Rupiah, membuat biaya liburan ke negara ini jadi sangat murah.

Asyiknya, kamu nggak perlu keluar biaya buat mengurus visa karena Iran memberlakukan visa on arrival untuk wisatawan dari Indonesia. Kamu hanya perlu menyiapkan uang 100-150 Euro (estimasi biaya stamp fee maksimum).

Vietnam

tips liburan hemat ke vietnam
sumber: vivitravels.com

Pengin menikmati pantai dan tempat-tempat romantis dengan budget minim, Vietnam adalah pilihannya. Kurs 1 Dong Vietnam setara dengan 0,5 Rupiah. Murah banget kan?

Liburanmu bakal lebih murah lagi karena Malindo Air punya tiket promo ke Vietnam dan kamu nggak perlu mengurus visa buat liburan ke negara ini. Vietnam adalah bagian dari ASEAN, yang menjalin kerjasama membebaskan visa bagi masing-masing warga negara anggota.

Nepal

tips traveling liburan hemat ke nepal
sumber: Matteo Colombo

Nilai tukar 1 Rupee Nepal sekitar 131 Rupiah. Sepertinya masih cukup mahal ya. Tapi sebenarnya liburan ke Nepal sangat murah karena biaya hidup di sana jauh lebih rendah daripada di Indonesia. Negara ini juga memberlakukan visa on arrival bagi wisatawan dari Indonesia.

Baca :  Menilik Lebih Dekat Keindahan Pulau Labengki

Harga makanan, transportasi dan penginapan di Nepal juga terjangkau. Untuk sekali makan, biaya yang perlu kamu keluarkan tidak jauh beda dari Jakarta dan kota-kota besar di Indonesia. Bahkan di beberapa tempat, harganya lebih murah.

Ditambah dengan harga tiket Malindo Air yang murah meriah untuk perjalanan menuju Nepal, liburan ke negara ini bakal jadi acara traveling kamu yang paling hemat. Bahkan mungkin lebih murah daripada ke Vietnam.

Paraguay

tips traveling liburan hemat ke paraguay
sumber:John Seb Barber -Flickr

Oke, tiket menuju Paraguay memang cukup mahal karena posisi negara ini yang berada di Amerika Selatan. Tapi soal biaya hidup selama liburan di Paraguay sangatlah murah. Selain nilai biaya hidup Paraguay yang lebih murah dari Indonesia, nilai tukar mata uang negara ini juga sangat murah. 1 Guarani Paraguay setara dengan 2,4 Rupiah.

Hotel dan transportasi di Paraguay pun terjangkau, tak jauh beda dengan harga di Indonesia. Demikian pula dengan harga makanannya yang terjangkau, bahkan ketika dibandingkan dengan Jakarta sekalipun, tak jauh banyak perbedaannya.

Negara Asia seperti Jepang dan Korea juga memiliki nilai tukar yang murah ke Rupiah. Namun biaya hidup yang tinggi di kedua negara ini membuatnya tak masuk dalam daftar negara yang nggak bikin kantong kamu bolong.

Itulah beberapa negara yang kamu bisa coba kunjungi tapi tidak akan bikin kantong kamu bolong. Walaupun traveling ke Iran, Vietnam, Nepal, dan Paraguay bisa hemat, tapi kamu tetap harus nabung dan persiapkan dari sekarang. – Budi Setiadi