Nikmati Surga di Ujung Barat Pulau Jawa

Pulau Peucang Ujung Kulon

Tentang Pulau Peucang

Pulau Peucang adalah suatu pulau yang berada di sebelah barat Taman Nasional Ujung Kulon atau terletak di selat Panaitan kabupaten Pandeglang, provinsi Banten. Salah satu pulau terindah yang ada di Indonesia.

Nama Peucang berasal dari nama salah satu siput yang ada di pantainya yang sering dinamai “mata peucang” oleh warga sekitar. Oleh karena itu, nama pulau ini disebut Peucang.

"Dulu berpikir pengen banget ke Maldives, tapi setelah datang ke pulau Peucang ini justru inilah tempat terbaik untuk menikmati alam dengan paket komplit"
- Budi Setiadi -

Apa yang Menarik?

Pulau Peucang merupakan bagian dari Kawasan Taman Nasional Ujung Kulon, yakni terdapat hutan di dalamnya. Hutan pulau Peucang termasuk salah satu hutan hujan tropis dataran rendah. Terdapat flora dan fauna unik yang bisa kamu temui di sini.

Ketika kamu datang ke pulau Peucang, kamu bisa lihat hewan-hewan berkeliaran seperti Rusa, Monyet Ekor Panjang, Babi Hutan, Merak Hijau, dan Biawak. Selain itu terdapat pohon-pohon unik, salah satunya pohon Ficus atau ara pencekik. Pohon tersebut berupa tumbuhan parasit yang hidup di pohon lain, sehingga inangnya mati dan aranya membesar. Salah satu yang terkenal adalah pohon Kiara dan ini menjadi spot foto favorit ketika berkunjung ke pulau Peucang.

travel-blogger-indonesia-terkenal
solo-traveler-indoneisa

Open Private Trip Pulau Peucang, Ujung Kulon

Setelah beberapa kali mengunjungi destinasi wisata pulau Peucang di Banten dengan merasakan sensasi yang berbeda, akhirnya memutuskan untuk open private trip Ujung Kulon. Inipun karena permintaan beberapa orang yang ingin merasakan hal berbeda dari sebelumnya.

Kamu akan diajak explore pulau Peucang untuk menikmati alam yang indah. Mulai dari pantai dengan pasir putih yang halus, masuk ke hutan, ke padang savanna, sungai yang mirip seperti sungai Amazon, lihat hewan yang hidup di alam bebas. Pokonya seru deh.

Ditambah, kamu bisa tinggal di eco resort yang unik banget. Bangunannya terbuat dari bambu, kamar mandi diluar yang bisa sekalian menikmati alam bebas, kamar yang udaranya segar walau tanpa AC, dan begitu buka pintu matamu dimanjakan dengan pantai yang sangat indah.

Kamu akan diajak explore pulau Peucang untuk menikmati alam yang indah. Mulai dari pantai dengan pasir putih yang halus, masuk ke hutan, ke padang savanna, sungai yang mirip seperti sungai Amazon, lihat hewan yang hidup di alam bebas. Pokonya seru deh. Yuk ikut open trip pulau Peucang atau mau private trip Ujung Kulon juga bisa.

Destinasi Trip Pulau Peucang, Ujung Kulon

Saatnya menikmati surga di ujung barat pulau Jawa dengan destinasi:

Itinerary

20.00-21.00 : Meeting Point sesuai kesepakatan

22.00-05.00 : Perjalanan ke dermaga sumur

05.00-06.00 : Tiba di sumur-Persiapan Menyebrang

06.00-09.00 : Menuju pulau peucang ( sarapan di kapal )

09.00-09.30 : cek in penginapan dan pembagian kamar

10.00-18.00 : main pantai di pulau peucang, explore pohon kiara (trekking), snorkling di sekitar pulau Peucang, savanna Cidaon (trekking)

18.00-19.00 : bersih2

19.00-20.00 : Menikmati makan malam

20.00-22.00 : Acara Bebas

22.00-06.00 : Istirahat

06.00-07.00 : Sarapan pagi

07.00-08.00 : Menuju pulau handeleum dan sungai cigeunter

08.00-10.00 : Berkano mengarungi sungai cigeunter

10.00-11.00 : Menuju Pulau Badul ( Makan Siang di Perahu)

11.00-12.00 : Makan siang di kapal dengan view pulau badul

12.30-14.00 : Kembali ke sumur

14.00-15.00 : Sholat dan bersih2

15.30-23.00 : Kembali ke jakarta

*itinerary bersifat fleksibel tergantung keadaan cuaca dan kondisi lapangan

Fasilitas

  1. Transportasi AC
  2. Kapal 2 Hari
  3. Eco Resort
  4. Makan 5 Kali ( 2X Sarapan pagi,2 X Makan Siang, 1X Makan Malam)
  5. Coffee and Tea Break
  6. Tiket Masuk + Asuransi
  7. Guide/Tour Leader
  8. Life Jacket
  9. Dokumentasi
  1. Sewa alat snorkeling
  2. Kebutuhan pribadi
  3. Tips ABK seikhlasnya
  4. Kano di Ciganter
  5. Tiket taman nasional untuk warga negara asing IDR 220.000
  1. Obat-obatan pribadi (koyo, anti angin, anti mabok, anti nyamuk, minyak kayu putih) sesuai kebutuhan masing-masing
  2. Air minum
  3. Jas hujan
  4. Sunblock
  5. Ransel max 40L
  6. bantal leher

Book Your Trip

Buat kamu yang ingin merasakan keindahan pulau Peucang, silahkan hubungi  di sini: