Review Dan Spesifikasi OPPO Reno

Ini Dia 4 Fitur Unggulan OPPO Reno yang Wajib Diketahui

Siapa yang mau ganti hp baru? Coba pakai PPO Reno deh. Salah satu smartphone dari jajaran Reno series ini lagi jadi perbincangan di kalangan anak muda alias milenials loh. Pasalnya, OPPO Reno diklaim punya kemampuan fotografi kelas atas dengan segudang fitur yang ciamik.

OPPO Reno dibekali lensa ganda pada kamera utama; satu beresolusi 48MP yang sudah menyematkan sensor Sony IMX586 dan satu lagi beresolusi 5MP. Selain itu, OPPO Reno juga dibekali prosesor Snapdragon 710 yang diklaim memiliki kinerja prima tapi tetap irit baterai.

Dari segi desain, OPPO Reno tampil sangat elegan. OPPO Reno menggunakan layar OLED berukuran 6,4 inci dengan resolusi Full HD+ dan telah dilapisi Corning Gorilla Glass 6. Sisi belakang OPPO Reno didesain sedikit melengkung sehingga sangat nyaman saat digenggam.

Review Dan Spesifikasi OPPO Reno

Smartphone canggih ini sudah menggunakan RAM 6GB dengan memori internal sebesar 256GB. Aktivitas kalian saat menggunakan OPPO Reno pun dijamin bakal lancer banget. Kapasitas baterai 3,765 mAh yang didukung teknologi VOOC Flash Charge 3.0 bikin OPPO Reno bisa dipakai seharian, loh.

Dibanderol di kisaran harga Rp7.999.000, fitur apa saja sih yang jadi unggulan OPPO Reno?

1. Layar Panoramic Full Screen

Review Dan Spesifikasi OPPO Reno

Layar berukuran 6,4 inci dari OPPO Reno terlihat sangat lega karena menghilangkan notch (takik) yang biasanya jadi tempat bertenggernya kamera depan. Sebagai gantinya, kamera depan dimaksimalkan melalui fitur pivot rising  camera yang terlihat sangat futuristik.

Untuk menampilkan layar penuh saat berfoto, kalian bisa masuk ke “menu” kamera, pilih “Setting”, dan pilih “Photo Ratio”. Ada 4 rasio yang dapat kamu pilih, yaitu rasio 4:3, 1:1, Full Screen, dan 4:3 (48MP). Format terakhir memungkinkan pengguna mengambil lebih banyak detail dari objek.

Baca :  Kamu Pernah Donasi Di UNICEF Dan Mau Berhenti Permanen? Begini Caranya

Smart Assistant

Review Dan Spesifikasi OPPO Reno

Ini dia fitur yang menurut aku penting banget. Fitur ini mampu menggabungkan informasi cuaca, hitungan langkah, event, dan informasi lainnya. Semua informasi itu ditampilkan dalam satu layar melalui ringkasan akses cepat. Informasi yang ingin ditampilkan bisa kita atur sesuai kebutuhan. Kita juga bisa mengatur bagaimana cara kita mengakses fitur tersebut. Misalnya, mengakses fitur tersebut lewat satu ketukan saja.

Untuk mengaktifkan fitur Smart Assistant, kalian cukup masuk ke “Setting”, pilih “Smart Services”, lalu aktifkan, deh!

Smart Sidebar

Review Dan Spesifikasi OPPO Reno

Melalui fitur Smart Sidebar ini, kalian bisa mengakses aplikasi favorit dengan cepat. Smart Sidebar juga bakal mempermudah perpindahan antar aplikasi, mentransfer file, membalas pesan, mengambil screen shoot, atau menonton video.

Cara mengaktifkannya mudah banget. Pertama-tama masuk ke menu “Setting”, kemudian pilih “Convenience Aid”, dan aktifkan fitur “Smart Sidebar”.

Layar Ganda

Review Dan Spesifikasi OPPO Reno

Berkat fitur Layar Ganda, kalian bisa menampilkan 2 buah layar sekaligus dalam satu waktu. Dengan kata lain, kita bisa browsing internet sambil buka aplikasi lain. Fitur ini ditujukan buat para pengguna OPPO Reno yang gemar mengerjakan dua task dalam satu waktu saat menggunakan smartphone mereka.

Baca: Bye Mata Kering

Cara mengaktifkan fitur ini adalah dengan masuk ke menu “Setting”, lalu pilih “Split Screen”. Setelah diaktifkan, kalian cukup menggeser layar ke atas menggunakan tiga jari. Layar pun akan terbagi menjadi dua. Mudah banget, ‘kan?

Review Dan Spesifikasi OPPO Reno

Gimana revies dan spesifikasi OPPO Reno, keren banget kan? Kalau mau tahu lebih lengkap dan merasakannya secara langsung, silakan datang langsung ke toko-toko resmi OPPO atau cek aja di situs resminya di https://www.oppo.com/id/smartphone-reno/.

Kapan lagi punya smartphone dengan segudang fitur canggih dengan harga segitu? Udah layarnya panoramic full screen, ada smart assistant, smart sidebar, dan layer ganda. Haganya pun cuma sekitar 8 juta-an. Biar hasil foto dan video travelingmu keren, pakai OPPO Reno aja.

Baca :  Bersihkan Hari Aktifmu Untuk Persiapan Traveling Yang Menyenangkan